fbpx

Follow Us :

Apa yang harus kita lakukan untuk melindungi gigi si adek?

Bagikan :

Tahukah moms bahwa gigi dan mulut si adek yang sehat bukanlah hal yang mustahil dicapai? Kesehatan gigi dan mulut yang baik bisa dicapai jika moms menerapkan beberapa hal dibawah ini untuk si adek. Apa saja sih kira-kira? Mari kita bahas dibawah ini yuk moms!

1. Membawa anak untuk perawatan kesehatan gigi sedini mungkin

Asosiasi kedokteran gigi anak Amerika menyarankan untuk membawa anak ke dokter gigi pertama kali yaitu saat ulang tahun pertamanya (6 bulan setelah gigi sulung pertama tumbuh).

Selain itu, kontrol berkala juga harus dilakukan setelahnya tiap 6 bulan sekali. Hal tersebut merupakan kunci untuk menjaga gigi si adek tetap sehat dan kuat!

Tujuannya untuk mendeteksi sedari dini apabila ada tanda-tanda munculnya masalah pada gigi dan mulut si adek sehingga dapat ditangani langsung sebelum masalah menjadi semakin besar.

Gigi yang sudah berlubang dan tidak dirawat sejak dini akan semakin meluas dan bisa menyebabkan gangguan pada fungsional anak.

2. Menyikat gigi si adek dan flossing rutin

Menyikat gigi wajib hukumnya dan dilakukan minimal dua kali sehari, yaitu pagi 30 menit setelah sarapan dan malam sebelum tidur.

Penyikatan dilakukan dengan menggunakan pasta gigi berfluoride dan sikat gigi khusus anak. Anak usia 0-3 tahun disarankan untuk moms yang melakukan penyikatan, karena anak belum mampu untuk menyikat gigi sendiri hingga bersih.

Anak usia 3-6 tahun, moms bisa mulai membiarkan anak menyikat gigi sendiri. Sembari diawasi apakah sudah melakukannya dengan benar, untuk usia diatas 6 tahun jika anak sudah mampu menyikat gigi sendiri, maka sudah bisa dilepas.

Selain menyikat gigi, flossing gigi dengan benang gigi bisa dilakukan minimal 1 kali sehari. Moms bisa melakukannya perlahan-lahan sambil mencontohkan ke si adek.

Kemudian untuk bagian sela-sela gigi yang mungkin tidak dijangkau bulu sikat bisa dibersihkan dengan benang gigi. 

3. Memberikan snacks yang baik untuk kesehatan gigi dan mulut

Moms bisa memberikan snacks yang baik untuk kesehatan gigi si adek, seperti potongan buah segar, dairy products seperti keju, dan permen yang tidak mengandung gula seperti Xylitol.

Hindari memberikan terlalu banyak makanan manis dan lengket seperti permen dan coklat, atau snacks yang mengandung banyak karbohidrat seperti keripik kentang.

Makanan tersebut dapat anda berikan sebagai reward di beberapa kondisi saja. 

4. Membawa si adek untuk diberikan “Sealants”

80-90% gigi permanen muda yang diberikan sealants, rutin dirawat dan diperiksa oleh dokter gigi, dapat terhindar dari gigi berlubang.

Permukaan gigit gigi geraham memiliki alur dan ceruk yang bisa menjadi tempat akumulasi bakteri, sehingga ada baiknya untuk dilindungi dengan material bernama “Sealants” agar gigi jadi tidak mudah berlubang.

Sama pentingnya seperti gigi sulung, gigi permanen harus diperhatikan kesehatannya karena akan berperan dalam fungsional makan dan berbicara si adek hingga tua nanti.

5. Lindungi gigi si adek dengan mouth guard

Jika si adek gemar berolahraga yang memiliki resiko besar terjatuh, seperti sepak bola, basket, baseball, skateboarding, bersepeda, dan lain-lain moms harus memberikan perlindungan ekstra pada gigi si adek dengan menyediakan mouth guard.

6. Memiliki asuransi kesehatan untuk moms dan si adek

Dengan memiliki dan memahami benefit perawatan gigi apa saja yang asuransi moms miliki, itu membantu moms untuk selalu mengingat kontrol gigi rutin setiap 6 bulan sekali dan dapat memudahkan moms jika terdapat kejadian kesehatan yang tidak disangka-sangka.

Tentunya, moms tidak akan mau kan sudah membayar premi namun benefit yang ada tidak digunakan?

Jadi, jangan lupa untuk membawa si adek ke dokter gigi sedini mungkin dan kontrol giginya tiap 6 bulan sekali ke Medikids cabang terdekat anda ya moms!

Ditulis oleh: Drg. Thalita Audi

Artikel Lainnya
Promo Lainnya

Instagram MHDC GROUP