fbpx

Bleaching Gigi :

Mencerahkan Gigi Secara Instan dan Aman

Bleaching gigi merupakan prosedur estetika gigi yang dilakukan dengan cara membersihkan dan memutihkan permukaan gigi. Perawatan ini dapat meningkatkan kecerahan gigi beberapa tingkat dari sebelumnya.

Manfaat Bleaching Gigi

Prosedur Bleaching Gigi

Sebelum dilakukan bleaching, Sahabat dapat berkonsultasi terlebih dulu dengan dokter gigi untuk menentukan prosedur bleaching apa yang tepat. Selain itu, dokter gigi juga akan melakukan pemeriksaan kondisi gigi dan gusi, seperti apakah terdapat gigi sensitif, gigi berlubang, gusi yang turun, dan sebagainya. Dokter gigi juga dapat memberikan pasta gigi untuk gigi sensitif sebelum dilakukan tindakan bleaching

Jenis Bleaching

In Office Bleaching

Perawatan dilakukan oleh dokter gigi di klinik. Waktu yang dibutuhkan untuk perawatan lebih kurang 1 jam dengan hasil gigi akan tampak putih alami dan lebih cerah dari sebelumnya.

Jenis Bleaching

Home Bleaching

Perawatan gigi yang dapat dilakukan oleh pasien di rumah dalam pengawasan dokter gigi. Menggunakan tray khusus berbentuk cetakan gigi pasien, dan digunakan secara rutin selama waktu yang ditentukan. 

Perawatan Lanjutan

Rekomendasi Perawatan Lanjutan

Hasil dari bleaching tidak bersifat permanen. Efek dari bleaching bertahan dalam kisaran waktu 6 bulan hingga 2 tahun. Selain itu, bila gigi terasa ngilu setelah dilakukan bleaching, hal tersebut wajar karena pori-pori gigi yang lebih terbuka setelah proses bleaching dan hal tersebut hanya sementara saja. Dokter gigi dapat menyarankan Anda untuk menggunakan pasta gigi untuk gigi sensitif.

Berapa Harga Bleaching Gigi?

Biaya tindakan bleaching gigi berbeda tergantung pada metode (In office bleaching dan home bleaching) yang dilakukan.

Percayakan Bleaching Gigi Keluarga di MHDC Group

Instagram MHDC GROUP