fbpx

Berapa Dosis Vaksin Influenza? Berikut Penjelasannya!

Bagikan :

Berapa Dosis Vaksin Influenza? Berikut Penjelasannya!

Vaksin influenza berguna untuk melindungi tubuh dari infeksi virus influenza. Jenis vaksin influenza diketahui bervariasi tergantung tipe dan strain virus.

Ketika seseorang melakukan vaksinasi, manfaat vaksin influenza tidak hanya dirasakan oleh individu tersebut, tetapi juga oleh masyarakat, karena potensi penyebaran virus menjadi semakin berkurang. Jadi, penting sekali untuk melakukan vaksinasi influenza, bukan? Mari ketahui penjelasan lebih lengkapnya dalam artikel ini!

 

Manfaat Vaksin Influenza

Manfaat vaksin influenza sangat signifikan dalam mencegah flu dan komplikasi yang dapat terjadi akibat infeksi virus tersebut. Berikut beberapa manfaat utama dari vaksin ini:

Mengurangi Risiko Tertular Flu

Saat seseorang mendapatkan vaksin influenza, maka sistem kekebalan tubuhnya akan membentuk antibodi yang bisa melawan virus influenza.Hal ini membuat tubuh lebih siap dan terlindungi jika terpapar virus flu.

Mengurangi Tingkat Keparahan Penyakit

Jika seseorang yang telah divaksin tetap terkena flu, gejala yang dialami biasanya lebih ringan dibandingkan mereka yang tidak divaksinasi. Ini dapat mencegah komplikasi serius yang memerlukan perawatan medis intensif.

Mencegah Penyebaran Virus

Dengan melakukan vaksinasi, Anda juga membantu melindungi orang di sekitar Anda yang mungkin lebih rentan, seperti bayi, orang tua, atau individu dengan sistem imun yang lemah.

Mengurangi Risiko Komplikasi Berbahaya

Komplikasi flu, seperti pneumonia, sering kali mempengaruhi orang dengan kondisi kesehatan tertentu. Manfaat vaksin influenza termasuk melindungi kelompok ini dari risiko komplikasi yang mengancam jiwa.

 

Jenis Vaksin Influenza

Jenis Vaksin Influenza
Jenis Vaksin Influenza

Ada beberapa jenis vaksin influenza yang tersedia, dan masing-masing disesuaikan untuk kelompok usia dan kondisi kesehatan tertentu. Berikut ini adalah jenis-jenis vaksin influenza yang umum digunakan:

Vaksin Influenza Trivalen

Vaksin trivalen umumnya dikenal sebagai vaksin influenza dewasa dan orang tua. Manfaatnya adalah untuk melindungi tubuh dari infeksi tipe virus A (H1N1 dan H3N2) serta virus B.

Vaksin Influenza Quadrivalen

Jenis vaksin quadrivalen melindungi dari empat strain virus, termasuk dua tipe virus A dan dua tipe virus B. Cakupan penerimanya lebih luas dibandingkan vaksin trivalen dan dianjurkan untuk berbagai kelompok usia, termasuk anak-anak dan dewasa.

Vaksin Influenza Nasal Spray (Live Attenuated Influenza Vaccine – LAIV)

Berikutnya adalah vaksin influenza nasal spray yaitu vaksin yang berbentuk semprotan hidung dan biasanya diberikan kepada orang yang sehat pada rentang umur 2-49 tahun. Penggunaannya tidak disarankan untuk kelompok tertentu (ibu hamil dan individu dengan sistem imun lemah) karena vaksin ini menggunakan virus hidup yang dilemahkan.

 

Dosis Vaksin Influenza

Dosis vaksin influenza bervariasi tergantung pada usia dan kondisi kesehatan penerima. Berikut adalah panduannya:

Dosis untuk Bayi dan Anak-anak

Vaksin influenza bayi dapat diberikan mulai usia 6 bulan. Untuk anak-anak berusia 6 bulan hingga 8 tahun yang menerima vaksin influenza untuk pertama kalinya, dua dosis vaksin diperlukan dengan jarak minimal 4 minggu. Selanjutnya, hanya diperlukan satu dosis tiap tahunnya.

Dosis untuk Dewasa

Kelompok usia dewasa umumnya hanya memerlukan satu dosis vaksin influenza setiap tahun. Vaksin dapat diberikan melalui suntikan di lengan atau melalui nasal spray, tergantung pada jenis vaksin yang digunakan.

Dosis untuk Lansia

Orang tua di atas usia 65 tahun mungkin memerlukan vaksin influenza dengan dosis yang lebih tinggi, seperti vaksin quadrivalen dosis tinggi. Ini disebabkan karena sistem kekebalan tubuh mereka sudah sudah melemah sehingga membutuhkan perlindungan ekstra.

 

Efek Samping Vaksin Influenza

Efek Samping Vaksin Influenza
Efek Samping Vaksin Influenza

Setelah menerima vaksin influenza, sebagian orang mungkin mengalami efek samping vaksin influenza ringan. Beberapa efek samping yang umum, seperti nyeri, kemerahan atau bengkak di area suntikan, demam ringan, nyeri otot, atau sakit kepala.

Rasa tidak nyaman tersebut biasanya akan hilang dalam 1-2 hari. Reaksi yang serius memang jarang terjadi, tetapi jika Anda mengalami gejala, seperti sesak napas, pembengkakan di wajah atau tenggorokan, atau reaksi alergi lainnya maka harap segera hubungi dokter.

 

Berapa Harga Vaksin Influenza?

Tempat vaksinasi dan jenis vaksin akan sangat berpengaruh pada harga vaksin influenza. Umumnya harga vaksin influenza berkisar antara Rp200.000 hingga Rp400.000 per dosis. Beberapa klinik atau rumah sakit mungkin menawarkan layanan vaksinasi dengan harga paket untuk keluarga atau kelompok tertentu.

 

Apakah Vaksinasi Influenza Wajib?

Vaksinasi influenza tidak diwajibkan secara ketentuan, tetapi sangat direkomendasikan oleh para ahli kesehatan, terutama bagi kelompok rentan seperti bayi, orang tua, dan individu dengan kondisi medis tertentu. 

Meski bukan kewajiban, vaksinasi influenza menjadi bagian penting untuk melindungi diri sendiri dan orang lain dari penyakit flu musiman serta komplikasi serius yang mungkin timbul akibat infeksi virus ini. Jadi, tidak perlu ragu untuk berkonsultasi dengan dokter dan mendapatkan vaksinasi influenza di Klinik MHDC agar tubuh Anda terlindungi dari flu.

Instagram MHDC GROUP