fbpx

Si Kecil Banyak Kerjanya: Apa Itu Gigi Molar?

Bagikan :

gigi molar

Pernah mendengar gigi molar? Gigi ini memiliki peranan penting saat Parents sedang mengunyah makanan, lho! Namun gigi ini pun menjadi gigi yang paling rentan nyeri karena berlubang. Sehingga kebersihannya perlu diperhatikan lebih teliti agar gigi tidak terasa ngilu. Yuk kita bedah gigi molar: definisi, fungsi, dan cara merawatnya!

Definisi Gigi Molar

Gigi molar adalah gigi terbesar dan terlebar pada anatomi gigi manusia. Gigi molar kerap kali dikenal juga sebagai gigi geraham belakang. Mempunyai mahkota gigi yang lebar, membuat gigi molar memiliki fungsi untuk menggiling dan mengunyah makanan hingga halus. 

Lalu, ada berapa sih jumlah dari gigi molar? Pada orang dewasa, biasanya dapat ditemui sebanyak 12 gigi molar. Terdapat masing-masing 3 gigi molar pada bagian kanan dan kiri di rahang atas maupun bawah. Bahkan, gigi bungsu atau wisdom teeth yang biasanya baru tumbuh saat Parents menginjak dewasa merupakan gigi molar. Biasa disebut dengan gigi molar ketiga. Terkadang, gigi bungsu tumbuh miring dan mengganggu gigi molar lainnya sehingga membutuhkan tindakan operasi.

Gigi molar termasuk ke dalam anatomi gigi sulung lho! Gigi molar pada anak biasanya tumbuh dalam rentan usia 12 sampai 28 bulan. Setelah itu berganti menjadi gigi molar permanen. Gigi molar pertama biasa mulai tumbuh saat anak berusia 6 tahun atau dikenal dengan istilah six-year molars. Disusul gigi molar kedua yang tumbuh pada usia 12 tahun atau twelve-year molars. Lalu disusul gigi molar ketiga atau gigi bungsu pada usia 17-21 tahun. Perjalanan gigi molar cukup panjang ya, Parents?

Baca Juga: Apa Itu Gigi Susu Anak? Pengertian dan Cara Merawatnya!

Fungsi Gigi Molar

Mengunyah menggunakan gigi molar
Mengunyah menggunakan gigi molar

Gigi molar memiliki bentuk yang berbeda dibandingkan gigi seri depan dan gigi taring yang pipih dan cenderung tajam. Dikaruniai dengan bentuk yang lebih lebar, dengan 2-4 akar membuat gigi molar memiliki fungsi tersendiri yang sangat dekat dengan keseharian Parents, lho! Yakni berfungsi untuk menggiling dan mengunyah makanan hingga halus sebelum ditelan. Sehingga proses pencernaan makanan dengan organ lainnya setelah ditelan menjadi tak terlalu berat.

Pernah membayangkan seberapa keras gigi molar atau gigi geraham bekerja? Banyak orang beranggapan sebaiknya makanan dikunyah sebanyak 32 kali sebelum ditelan. Hal tersebut pun disepakati oleh para ahli agar makanan halus saat ditelan. Melansir dari Healthline, untuk makanan dengan tekstur keras seperti kacang maupun daging perlu dikunyah hingga 40 kali. Sementara buah maupun makanan bertekstur lembut, Parents bisa mengunyahnya sebanyak 10-15 kali saja.

Dengan kinerja yang cukup berat, tentunya Parents perlu mengetahui bagaimana cara merawat gigi molar. Terdapat banyak hal yang perlu diperhatikan mengingat gigi molar terletak pada bagian belakang mulut dan sulit dijangkau. Yuk cari tahu cara merawatnya!

Cara Merawat Gigi Molar

Menyikat gigi dengan bersih
Menyikat gigi dengan bersih

Gigi molar atau gigi geraham sangat rentan terkena penyakit seperti karies gigi atau gigi berlubang. Hal ini akan mengganggu kinerja gigi saat mengunyah makanan dan menimbulkan rasa ngilu berkepanjangan jika tak segera diberikan tindakan selanjutnya. Parents bisa melakukan beberapa kegiatan berikut untuk merawat kesehatan gigi molar:

  • Menyikat Gigi Secara Rutin

Sebaiknya Parents menyikat gigi sebanyak 2 kali sehari, terutama setelah makan dan sebelum tidur. Pilihlah sikat gigi dengan gagang yang panjang, ujung kepala yang kecil, dan dilengkapi bulu halus. Gunanya untuk menjangkau kotoran dan sisa makanan yang terletak pada gigi molar yang terletak di belakang. Karena dekat dengan gusi, sikatlah secara perlahan agar gusi tidak terluka, ya!

  • Gunakan Dental Floss Agar Semakin Bersih

Agar tak ada lagi sisa makanan dan plak yang menumpuk dan mengakibatkan gigi berlubang, Parents bisa menggunakan dental floss atau benang gigi secara rutin setelah menyikat gigi. Jika tengah terburu-buru, Parents bisa juga untuk menggunakan dental floss minimal sekali sehari. Setelah itu, berkumurlah dengan air bersih atau mouthwash untuk hasil yang lebih optimal.

Baca Juga: Cara Merawat Gigi Anak Agar Rapi.

  • Jangan Takut ke Dokter Gigi

Takut ke dokter gigi? Sekarang sudah nggak zaman, Parents! Sebaiknya agar kesehatan gigi selalu terpantau dengan baik, Parents sangat disarankan untuk rutin periksa ke dokter gigi yakni setiap 6 bulan sekali. 

Pastikan kesehatan gigi hanya pada dokter gigi terpercaya. Tentunya agar tidak timbul masalah pada gigi yang tidak diinginkan sehingga mengganggu kinerja gigi sehari-hari. Lebih dari itu, dokter gigi akan membantu Parents untuk mengangkat plak, memberikan saran terkait tindakan pada gigi, dan mengedukasi kesehatan gigi dan gusi. Yuk rawat gigi molar, si Kecil yang banyak kerjanya agar tetap bisa makan enak!

Instagram MHDC GROUP