Siapa sih yang tidak ingin punya gigi rapi dan senyum menawan? Sayangnya, saat mendengar kata “behel”, banyak orang langsung terbayang rasa sakit, ketidaknyamanan, dan proses perawatan yang ribet. Padahal, dengan kemajuan teknologi, kini ada solusi yang lebih nyaman dan minim rasa sakit: Behel Damon!
Berbeda dengan behel konvensional yang menggunakan karet elastis untuk menahan kawat, behel Damon hadir dengan sistem self-ligating yang memungkinkan gigi bergerak lebih alami dengan tekanan lebih ringan. Artinya? Lebih nyaman, lebih cepat, dan lebih sedikit kontrol ke dokter gigi!
Apa Itu Behel Damon?
Behel Damon adalah jenis behel self-ligating atau behel gigi tanpa karet yang tidak memerlukan karet elastis untuk menahan kawat pada braces. Sebagai gantinya, behel ini dilengkapi dengan klip khusus yang berfungsi menahan kawat pada posisinya. Teknologi ini memungkinkan pergerakan gigi yang lebih bebas dengan tekanan yang lebih ringan, sehingga mengurangi rasa sakit yang biasanya dirasakan pada behel konvensional.
Keunggulan Behel Self Ligating Damon
- Jarang perlu pencabutan gigi : Teknologi pada behel damon memungkinkan untuk gigi bergerak secara alami dimana lengkungan rahang dapat meluas secara horizontal sehingga jarang sekali memerlukan pencabutan gigi agar mendapatkan ruang.
- Minim Rasa Sakit: Penggunaan klip pada braces dan teknologi self-ligating mampu mengurangi rasa sakit yang biasanya dirasakan saat menggunakan behel konvensional. Tekanan yang diberikan behel damon terbilang kecil, sehingga lebih nyaman digunakan.
- Ukuran Lebih Kecil: Behel Damon memiliki ukuran braces yang lebih kecil dibandingkan behel konvensional, meningkatkan kenyamanan dan estetika bagi penggunanya.
- Perawatan Lebih Mudah: Tanpa adanya karet elastis, behel Damon memudahkan pembersihan gigi dan mengurangi risiko penumpukan plak serta karang gigi.
- Frekuensi Kontrol Lebih Jarang: Pengguna behel Damon tidak perlu sering-sering melakukan kontrol ke dokter gigi. Jika dengan behel konvensional kontrol dilakukan setiap 3-4 minggu sekali, dengan behel Damon kontrol cukup dilakukan setiap 8–10 minggu sekali.
- Durasi Perawatan Lebih Singkat: Behel Damon memungkinkan pergerakan gigi yang lebih efisien, sehingga durasi total perawatan bisa lebih singkat dibandingkan dengan behel konvensional. Rata-rata waktu perawatan dengan behel damon 6 bulan lebih cepat dari behel biasa lho!
Jenis Behel Damon
Damon Q
Jenis ini memiliki braces berukuran kecil berwarna metal dengan sistem yang telah disempurnakan, memberikan hasil optimal dengan durasi perawatan yang lebih singkat.

Damon Clear
Varian transparan dari behel Damon yang menawarkan estetika lebih baik karena warnanya yang bening dan nyaris tidak terlihat, cocok bagi mereka yang menginginkan penampilan lebih natural.

Proses Pemasangan Behel Damon
Proses pemasangan behel damon dimulai dengan konsultasi dan pemeriksaan menyeluruh oleh dokter gigi spesialis ortodonti. Setelah itu, dilakukan pembersihan gigi dan pemasangan braces menggunakan lem khusus yang direkatkan dengan bantuan sinar biru. Selanjutnya, kawat dipasang melalui braces dan dikunci dengan klip khusus tanpa menggunakan karet elastis. Untuk konsultasi lebih lanjut, kamu bisa menghubungi klinik gigi terdekat seperti klinik Medikids dan MHDC yang kini telah tersebar di berbagai lokasi.
Perawatan Behel Damon
Merawat behel gigi Damon pada dasarnya sama dengan perawatan behel lainnya, yaitu:
- Menyikat Gigi Secara Teratur: Gunakan sikat gigi berbulu lembut khusus pengguna behel dan pasta gigi berfluoride untuk membersihkan gigi setidaknya dua kali sehari.
- Flosing: Bersihkan sela-sela gigi dengan benang gigi untuk menghilangkan sisa makanan yang mungkin tersangkut.
- Hindari Makanan Tertentu: Kurangi konsumsi makanan keras, lengket, atau manis yang dapat merusak behel atau menyebabkan penumpukan plak.
- Kontrol Rutin: Meskipun frekuensi kontrol lebih jarang, pastikan tetap mengikuti jadwal yang ditentukan oleh dokter gigi untuk memantau perkembangan perawatan.

Kesimpulan
Behel Damon menawarkan solusi ortodontik yang lebih nyaman, efisien, dan estetis dibandingkan dengan behel konvensional. Dengan teknologi self-ligating, behel ini meminimalkan rasa sakit, mengurangi frekuensi kontrol, dan mempercepat durasi perawatan. Jika Kamu mempertimbangkan perawatan ortodontik dengan behel damon, sekarang adalah waktunya. Yuk konsultasikan dengan dokter gigi spesialis ortodonti di Klinik Gigi MHDC dan Medikids sekitarmu. Saat ini juga sedang ada promo harga spesial untuk pemasangan behel damon di klinik MHDC dan Medikids, cek selengkapnya di ORTHOFEST!
artikel direview oleh: drg. Laila Novpriati