fbpx

Solusi Gigi Anak Tumbuh Tidak pada Tempatnya

Bagikan :

Solusi Gigi Anak Tumbuh Tidak pada Tempatnya

Pertumbuhan gigi merupakan proses alami yang dialami setiap orang, terutama pada masa anak-anak. Namun, terkadang gigi dapat tumbuh di gusi atas tidak pada tempatnya dan menimbulkan berbagai masalah lho, Parents! 

Tak perlu khawatir, cari tahu solusi gigi anak tumbuh tidak pada tempatnya, cara menghilangkan gigi yang tumbuh di gusi dan cara mengatasi gigi tumbuh tidak pada tempatnya, serta memberikan solusi untuk menghilangkan gigi yang tumbuh di gusi, cara mengatasi gigi tumbuh tidak pada tempatnya, dan mengatasi masalah gigi anak tumbuh berlapis di sini.

Penyebab Gigi Tumbuh di Gusi Atas Tidak pada Tempatnya

Sebelum mencari tahu cara mengatasinya, yuk kenali dulu penyebab dari gigi yang tumbuh tidak pada tempatnya. Parents wajib tahu kalau situasi ini dapat disebabkan oleh berbagai faktor, antara lain:

Keterbatasan Ruang pada Gusi

Keterbatasan Ruang pada Gusi
Keterbatasan Ruang pada Gusi

Ketika gusi tidak memiliki cukup ruang untuk gigi bertumbuh, dampaknya dapat menyebabkan gigi tumbuh di tempat yang tidak semestinya. Hal ini menyebabkan gigi yang tumbuh saling menumpuk atau bertabrakan dengan gigi lainnya. Kasus ini biasa dikenal juga dengan crowded teeth

Genetika

Faktor keturunan atau genetik sering kali mempengaruhi pertumbuhan gigi. Jika Parents memiliki masalah gigi tumbuh pada gusi atas tidak pada tempatnya dan terlihat cukup berantakan, bukan tidak mungkin Si Kecil akan mengalami hal serupa.

Kebiasaan Buruk

Kebiasaan Buruk yang Merusak Gigi
Kebiasaan Buruk yang Merusak Gigi

Tak hanya faktor dari dalam seperti terbatasnya ruang pada gusi dan faktor genetik, terdapat juga faktor yang disebabkan oleh kebiasaan buruk yang dilakukan oleh Si Kecil. Contohnya, Si Kecil yang terlalu lama menggunakan dot atau mengisap jempol dapat menyebabkan pertumbuhan gigi yang tidak normal. 

Cara Menghilangkan Gigi yang Tumbuh di Gusi Atas Tidak pada Tempatnya

Cara Menghilangkan Gigi yang Tumbuh di Gusi Atas
Cara Menghilangkan Gigi yang Tumbuh di Gusi Atas

Parents harus waspada ketika proses tumbuh gigi pada bagian gusi atas mulai terjadi. Ketika sudah terlihat tandanya, Parents bisa mengatasi masalah tumbuhnya gigi tersebut dengan beberapa langkah yang dapat dilakukan:

Konsultasi ke Dokter Gigi

Langkah pertama yang harus Parents dilakukan adalah berkonsultasi dengan dokter gigi. Dokter gigi akan melakukan pemeriksaan menyeluruh dan memberikan saran terbaik sesuai kondisi gigi Si Kecil. Jangan lupa pilih dokter gigi terpercaya, dan selalu dampingi Si Kecil ya!

Ekstraksi gigi

Jika gigi tidak dapat diselamatkan, ekstraksi atau cabut gigi mungkin diperlukan. Ini biasanya dilakukan oleh dokter gigi dengan anestesi lokal. Dalam proses ekstraksi gigi ini, sangat disarankan untuk dilakukan oleh dokter gigi ya, agar tidak menjadi masalah baru setelahnya.

Pemasangan Alat Ortodonti

Jika gigi tumbuh di gusi atas tidak pada tempatnya, pemasangan kawat gigi atau alat ortodonti lainnya bisa menjadi solusi efektif. Alat ini akan membantu mengarahkan gigi ke posisi yang benar. Biasanya pemasangan alat ortodonti ini akan dokter sarankan setelah gigi berada di posisi yang benar, untuk menjaga posisi gigi agar tidak kembali ke tempat semula.

Operasi Minor

Ketika kasus yang terjadi pada pertumbuhan gigi Si Kecil sudah dalam tahapan yang parah, gigi yang tumbuh di tempat yang salah mungkin memerlukan operasi minor untuk menghilangkannya atau memindahkannya ke posisi yang benar.

Baca juga: Proses Tumbuh Gigi di Gusi Atas pada Bayi dan Anak

Cara Mengatasi Gigi Tumbuh Tidak pada Tempatnya

Cara Mengatasi Gigi Tumbuh Tidak pada Tempatnya
Cara Mengatasi Gigi Tumbuh Tidak pada Tempatnya

Parents dapat memantau pertumbuhan gigi Si Kecil agar tumbuhnya dapat tetap teratur pada tempatnya sebagaimana mestinya. Berikut adalah beberapa cara untuk mengatasi gigi yang tumbuh tidak pada tempatnya:

Lakukan Pemantauan Rutin

Mengunjungi dokter gigi secara rutin untuk memantau pertumbuhan gigi dapat membantu mengidentifikasi masalah sejak dini. Biasakan Si Kecil mengunjungi dokter gigi setiap minimal enam bulan sekali.

Pemakaian Spacer atau Space Maintainer

Spacer atau space maintainer dikenal juga sebagai pemisah gigi, alat ini dapat digunakan untuk memberi ruang bagi gigi yang akan tumbuh. Biasanya dokter menyarankan pemasangan spacer ini ketika gigi susu Si Kecil telah tanggal, untuk mencegah hilangnya ruang saat gigi permanennya akan tumbuh.

Penyesuaian Kebiasaan

Parents sangat disarankan untuk mengajarkan Si Kecil agar menghindari kebiasaan buruk. Seperti halnya mengisap jempol atau menggunakan dot terlalu lama yang nantinya dapat menimbulkan kembali masalah pertumbuhan gigi.

Mengatasi Gigi Anak Tumbuh Berlapis

Gigi anak tumbuh berlapis bisa menjadi masalah yang serius jika tidak ditangani dengan baik. Pastikan Parents selalu mengajak Si Kecil untuk mengikuti pemeriksaan gigi rutin agar kedepannya pertumbuhan gigi selalu terpantau. 

Jika diperlukan, dokter gigi anak mungkin akan merekomendasikan perawatan ortodonti untuk memperbaiki posisi gigi. Pastinya Parents wajib mengajari Si Kecil untuk menjaga kebersihan mulut dan menghindari kebiasaan buruk dapat membantu mencegah masalah pertumbuhan gigi.

Gigi tumbuh di gusi atas Si Kecil yang tidak pada tempatnya bisa menyebabkan berbagai masalah, namun dengan perawatan yang tepat, masalah ini dapat diatasi. Mulailah dengan berkonsultasi ke dokter gigi untuk mendapatkan saran dan perawatan yang sesuai. Temukan lokasi dokter gigi terbaik hanya dari MHDC Group!

Instagram MHDC GROUP