fbpx

Mengungkap Mitos dan Fakta Seputar Kesehatan Gigi dan Mulut

Bagikan :

Apakah kalian tahu Mitos dan Fakta seputar kesehatan gigi dan mulut? Pernahkah kalian merasakan sakit gigi sehingga mengganggu aktivitas sehari-hari seperti saat sedang bekerja atau sekolah, saat berbicara, tersenyum, ataupun tidur?

Betul sekali jika kita memiliki sakit gigi maka dapat mengganggu aktivitas sehari-hari dan menurunkan kualitas hidup. Oleh karena itu, penting sekali untuk menjaga kesehatan gigi dan mulut secara teratur dimana memiliki gigi dan mulut yang bersih merupakan keinginan banyak orang.

Namun, masih banyak orang yang belum paham mengenai apa itu fungsi gigi, fakta-fakta mengenai kondisi gigi dan mulut serta cara untuk menjaga kebersihan gigi dan mulut sehingga mereka cenderung asal-asalan dalam merawat gigi dan mulut bahkan terkadang mempercayai mitos-mitos yang belum tentu benar kemudian menyebarkan hal tersebut ke kerabat terdekat yang dapat menyebabkan kesalahpahaman. 

Mitos & Fakta: Mengenai Kesehatan Gigi & Mulut!

Memahami perbedaan antara mitos dan fakta tentang kesehatan gigi dan mulut membantu menjaga praktik kebersihan yang efektif dan mendukung perawatan gigi yang optimal.

Benarkah, Mengunyah Satu Sisi Dapat Menyebabkan Gigi Berlubang?

Jawabannya ialah benar karena jika mengunyah hanya pada satu sisi, air liur atau saliva di dalam rongga mulut akan semakin banyak terproduksi pada sisi yang terdapat makanan sehingga proses pembersihan pada sisi tersebut akan lebih banyak dibandingkan dengan sisi yang tidak terdapat makanan, oleh karena itu sisi yang tidak terdapat makanan dapat menyebabkan terjadinya pengumpulan plak gigi kemudian mengeras menjadi karang gigi dan dapat menyebabkan gigi berlubang. 

Jika Semakin Banyak Pasta Gigi yang digunakan maka gigi kita akan semakin bersih?

Jawabannya ialah tidak benar karena kita harus menggunakan pasta gigi secukupnya saja, yaitu untuk anak-anak usia kurang dari 3 tahun sebesar biji beras, kemudian untuk anak lebih dari 6 tahun dan dewasa sebesar kacang polong. Selain itu, pasta gigi juga memiliki sifat abrasif yang dimana jika pemakaiannya berlebihan akan menyebabkan gigi menjadi terkikis. 

Apakah benar sakit gigi dapat menimbulkan bau mulut?

Jawabannya ialah benar karena bau mulut berasal dari bakteri yang tergolong dalam volatile sulfur compounds (VSCs), pertumbuhan bakteri ini dapat disebabkan oleh faktor lokal yaitu Kesehatan gigi dan mulut, faktor sistemik dan psikologi.

Kesehatan gigi dan mulut yang buruk dapat menyebabkan bakteri menumpuk di dalam gigi dan mulut karena tidak rajin menggosok gigi atau teknik menggosok gigi yang belum tepat serta adanya gigi yang berlubang yang kemudian menyebabkan bau mulut. 

Apakah benar gusi sering berdarah saat menyikat gigi merupakan hal yang normal?

Jawabannya ialah tidak benar dikarenakan jika gusi sering berdarah tandanya terdapat peradangan pada gusi atau jaringan lunak yang dapat disebabkan oleh timbunan plak dari sisa-sisa makanan yang tidak dibersihkan yang kemudian mengeras disebut karang gigi lalu  masuk ke  dalam gusi.

Jika kondisi tersebut terus dibiarkan maka peradangan menjadi semakin luas sehingga dapat merusak tulang pendukung gigi lalu dapat menyebabkan kegoyangan gigi. Oleh karena itu, perlu untuk mengunjungi dokter gigi setiap 6 bulan sekali untuk pemeriksaan gigi atau pembersihan karang gigi. 

Apakah benar jika mencabut gigi atas dapat menyebabkan kebutaan?

Jawabannya ialah tidak benar karena saraf yang mempersarafi gigi atas dengan mata merupakan saraf yang berbeda, namun penjalaran rasa sakit akibat gigi atas berlubang memang benar dapat terasa hingga pipi dan mata. 

Apakah benar jika menggosok gigi langsung setelah makan itu ialah baik?

Jawabannya ialah tidak benar karena setelah makan kondisi mulut berubah menjadi asam dan membuat lapisan email yang merupakan lapisan paling keras dari gigi mudah larut yang mempengaruhi laju perkembangan karies/lubang gigi. Sehingga baiknya untuk menyikat gigi tunggu 30-60 menit setelah makan akar kondisi mulut sudah netral kembali. 

Apakah benar jika sakit gigi dapat diobati hanya dengan mengkonsumsi obat pereda nyeri (analgesik)?

Jawabannya ialah tidak benar, karena obat pereda nyeri hanya sebagai obat untuk menurunkan rasa nyeri yang dialami seseorang karena sakit gigi misal gigi berlubang serta obat bersifat sementara, akan tetapi jika gigi yang berlubang tersebut tidak segera ditangani oleh dokter gigi maka infeksi bakteri akan terus menyerang gigi.

Sehingga lubang gigi menjadi semakin dalam yaitu mengenai saraf gigi atau bahkan gigi menjadi berlubang, yang tentunya akan mempengaruhi perawatan gigi dimana seharusnya gigi tersebut hanya ditambal, namun karena tidak segera dirawat maka menjadi indikasi perawatan saluran akar atau pencabutan gigi. 

Apakah benar jika gigi sudah tersisa akarnya saja maka sudah tidak perlu dilakukan pencabutan gigi karena sudah tidak terasa sakit?

Jawabannya ialah tidak benar, akar gigi dapat menjadi sumber infeksi yang dapat menimbulkan penyakit lainnya seperti abses yang berisi pus/nanah. Oleh karena itu walau sudah tidak sakit, akar gigi tetap perlu segera dicabut oleh dokter gigi. 

Apakah benar sariawan disebabkan oleh kekurangan vitamin C?

Jawabannya ialah tidak benar, karena penyebab sariawan masih belum diketahui secara pasti karena sariawan dapat disebabkan oleh banyak faktor resiko seperti keturunan, stress, menstruasi, menurunnya imun, kurangnya nutrisi dan banyak hal lainnya. 

Apakah benar jika terdapat lubang gigi pada anak maka tidak perlu dilakukan penambalan karena nantinya gigi akan digantikan oleh gigi permanen atau gigi dewasa?

Jawabannya ialah tidak benar, karena jika terdapat lubang gigi pada gigi anak maka lubang tersebut harus segera ditambal agar tidak mengganggu  pertumbuhan gigi permanen di bawahnya sehingga gigi dapat tumbuh dengan baik pada posisinya dan waktu yang tepat, selain itu dapat mempengaruhi nafsu makan anak yang cenderung berkurang jika giginya sakit akibat lubang gigi yang kemudian berpengaruh juga pada nutrisi anak. 

 

Artikel ditulis oleh : Nabila Daneta Putri

Ditinjau oleh: drg. Laila Novprianti

Hubungi Kami Disini!

Instagram MHDC GROUP